Program TMMD Kodim 1627/Rote Ndao Resmi Ditutup.

Penerangan161 Kepala Staf Korem 161/Wirasakti Kolonel Inf Jemz A. Ratu Edo resmi menutup Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-111 Kodim 1627/Rote Ndao TA. 2021.

Penutupan ditandai dengan penandatanganan berita acara serah terima hasil pekerjaan  TMMD ke-111 Kodim 1627/Rote Ndao TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri kepada Pemda Kabupaten Rote Ndao, dalam hal ini oleh Dandim 1627/Rote Ndao Letkol Inf Educ Permadi Eko P.B. selaku Dansatgas TMMD kepada Wakil Bupati Kabupaten Rote Ndao Stefanus M. Saek S. Sos, M.si mewakili Bupati Rote Ndao.

Dalam amanat yang dibacakan Kasrem 161/Wirasakti Kolenel Inf Jamz A Ratu Edo, Pangdam IX/Udayana Mayor Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. menyebutkan sesuai dengan laporan sasaran dan volume pekerjaan TMMD ke-111 tahun 2021 cukup berat, di sisi lain sarana dan prasarana serta waktu terbatas namun dengan semangat, kekompakan dan disiplin serta rasa tanggung jawab dari semua pihak, baik TNI, Polri, masyarakat dan instansi terkait lainnya bersatu padu, bahu membahu menyelesaikan program TMMD ke-111 sehingga semua sasaran dapat diselesaikan dengan baik dan tepat waktu.

Tanggapan dari masyarakat Bapak Jemmi Bauara menyampaikan "dengan adanya kegiatan TMMD ini masyarakat di desa sangat antusias dan senang", ujarnya.

Tampak hadir pada kegiatan ini Kasrem 161/Wira Sakti, Wakil Bupati Rote Ndao, Kajari Rote Ndao, Dandenbekang IX-44-01, Asisten Pemkab Rote Ndao, Kadis PUPR Kab. Rote Ndao, Ketua Kadin Kab. Rote Ndao, Hakim Pengadilan Negeri Rote Ndao, Camat Pantai Baru, Kapolsek Pantai Baru di wakili, para Perwira Staf Kodim 1627/RN, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Agama Desa Lekona, Ketua dan anggota Persit KCK Cab. XLII Dim 1627/RN dan segenap Insan Media Pers Kab. Rote Ndao.
(Penrem).

Bagikan :